Senin, 09 Desember 2019
Perayaan Natal Loka Ambon 2019
Jumat, 08 November 2019
SpectraWeb
Pengajuan Permohonan Izin Frekuensi Secara Online
SpectraWeb hadir untuk memudahkan Operator/Client dalam mengajukan permohonan izin frekuensi secara online. SpectraWeb memproses aplikasi licensing secara elektronik melalui web browser, tujuannya adalah memudahkan mekanisme data entri dan permohonan aplikasi secara otomatis.
Untuk mendapatkan hak akses (user) di SpectraWeb, pemohon harus sudah terdaftar. Caranya dengan memilih menu akun baru untuk memulai pendaftaran dan selanjutnya mengikuti arahan.
Setelah melakukan login ke dalam SpectraWeb, Pengguna dapat melihat, mengedit dan memantau semua aplikasi permohonan izin frekuensi yang sudah dimasukan sebelumnya. Pekerjaan umum terkait dengan aplikasi terdiri dari menambah atau menghapus formulir ke dalam aplikasi, mengedit satu formulir pada sebuah aplikasi dan validasi, menyalin (copy) dan menghapus seluruh aplikasi.
Pengguna tidak perlu khawatir mengenai penyimpanan aplikasi karena data tersimpan di server database. Ketika dilakukan submit, maka aplikasi telah selesai dikerjakan dan ditandai dengan complete dan dapat dikirim ke sistem internal untuk regulasi radio.
SpectraWeb dapat diakses dalam dua bahasa, yaitu bahasa Indonesia & bahasa Inggris. Untuk memilih bahasa yang akan digunakan, klik salah satu gambar bendera di sebelah kanan atas.
Untuk mengakses SpectraWeb Klik disini
Atau pada beranda Loka Ambon Bloggspot, pilih menu Pelayanan kemudian pilih Izin Spektrum Frekuensi Radio.
Untuk mengakses SpectraWeb Klik disini
Atau pada beranda Loka Ambon Bloggspot, pilih menu Pelayanan kemudian pilih Izin Spektrum Frekuensi Radio.
Kamis, 31 Oktober 2019
Senin, 21 Oktober 2019
Sosialisasi Peraturan Bidang Telekomunikasi
Sosialisasi Peraturan "TELEKOMUNIKASI"
Melalui JOTA & JOTI - 2019
Kita CIPTAKAN TERTIB PENGGUNAAN SFR
Kegiatan Sosialisasi ini berlangsung pada tanggal 18 Oktober 2019, bertempat di kantor Loka Monitor SFR Ambon bekerja sama dengan Kwarcab Pramuka dan BNPB dengan Peserta yang terdiri dari 80 anak Pramuka setingkat SMP & SMA, juga 15 Mahasiswa Universitas Pattimura.
Rabu, 02 Oktober 2019
Hari Batik Nasional
Hari Batik Nasional 2019
diperingati pada hari ini 2 Oktober. Pemerintah pun mengeluarkan imbauan untuk
memakai batik. Tahukah kamu kenapa Hari Batik Nasional ditetapkan pada 2
Oktober?
Sejarah Hari Batik Nasional bermula saat batik diakui pada sidang keempat Komite Antar-Pemerintah tentang Warisan Budaya Tak-benda yang diselenggarakan UNESCO di Abu Dhabi pada 2 Oktober 2009. Pada sidang tersebut batik resmi terdaftar sebagai Karya Agung Budaya Lisan dan Tak Benda Warisan Manusia di UNESCO. Sebelumnya selain batik, UNESCO juga sudah mengakui keris dan wayang sebagai Karya Agung Budaya Lisan dan Tak Benda Warisan Manusia
Pengakuan UNESCO ini yang kemudian mendasari pemerintah Indonesia menetapkan tanggal 2 Oktober sebagai Hari Batik Nasional. Karena pada 2 Oktober itulah menurut M. Nuh yang saat itu menjabat sebagai Menteri Ad-Interim Kebudayaan dan Pariwisata (Budpar) batik diakui secara internasional dalam sebuah sidang terbuka.
Sejarah Hari Batik Nasional bermula saat batik diakui pada sidang keempat Komite Antar-Pemerintah tentang Warisan Budaya Tak-benda yang diselenggarakan UNESCO di Abu Dhabi pada 2 Oktober 2009. Pada sidang tersebut batik resmi terdaftar sebagai Karya Agung Budaya Lisan dan Tak Benda Warisan Manusia di UNESCO. Sebelumnya selain batik, UNESCO juga sudah mengakui keris dan wayang sebagai Karya Agung Budaya Lisan dan Tak Benda Warisan Manusia
Pengakuan UNESCO ini yang kemudian mendasari pemerintah Indonesia menetapkan tanggal 2 Oktober sebagai Hari Batik Nasional. Karena pada 2 Oktober itulah menurut M. Nuh yang saat itu menjabat sebagai Menteri Ad-Interim Kebudayaan dan Pariwisata (Budpar) batik diakui secara internasional dalam sebuah sidang terbuka.
Hari Bhakti Postel
DOA SYUKUR MEMPERINGATI
HARI BHAKTI POSTEL
HARI BHAKTI POSTEL
Ambon, 27 September 2019
LOKA MONITOR SPEKTRUM FREKUENSI RADIO AMBON
Selasa, 01 Oktober 2019
Apel Bendara Hari Kesaktian Pancasila
Sabtu, 28 September 2019
Langganan:
Postingan (Atom)